PERAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI DALAM MENGELOLA EMOSI ANAK USIA DINI

PERAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI DALAM MENGELOLA EMOSI ANAK USIA DINI

Penulis

Kata Kunci:

Kata Kunci: Peran Guru PAUD; Anak Usia Dini; Mengelola Emosi

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran penting guru PAUD dalam mengelola emosi anak. Topik ini didasari oleh pemahaman guru PAUD sebagai figur utama dalam lingkungan pendidikan anak usia dini yang memiliki dampak baik dalam membentuk perkembangan sosial emosional anak. Metode penelitian menggunakan Systematic Literature Review untuk merangkum literatur yang berkaitan dengan peran guru PAUD dalam mengelola emosi anak usia dini. Teknik analisis yang digunakan adalah data tematik. Dalam konteks peran guru PAUD dalam mengelola emosi anak, teknik ini diterapkan untuk memahami dan mengidentifikasi pola-pola yang muncul dalam cara guru mengelola serta merespons emosi anak-anak di lingkungan pendidikan. Proses seleksi dilakukan dengan baik dan mempertimbangkan kualitas literatur serta isi artikel untuk memberikan wawasan yang mendalam tentang topik tersebut, kemudian hasil yang didapatkan akan dibuat kesimpulan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru PAUD yang efektif dalam mengelola emosi anak usia dini dapat membentuk fondasi yang kuat untuk kesejahteraan psikologis dan sosial anak. Dukungan emosional yang tepat dan pengenalan keterampilan manajemen konflik oleh guru dapat membantu anak-anak mengatasi tantangan emosional mereka dengan baik. Kesimpulan dari penelitian ini memperjelas bahwa peran guru tidak hanya sebatas menyampaikan materi pendidikan, tetapi juga sebagai agen kunci dalam membentuk fondasi emosional anak.

Referensi

Age, J. G., & Hamzanwadi, U. (2020). Perilaku Sosial Emosional Anak Usia Dini. Jurnal Golden Age, 4(01), 181–190. https://doi.org/10.29408/jga.v4i01.2233

Astinah, A., Wahyuningsih, H., & Syifa’a Rachmahana, R. (2019). Pelatihan Emotion Coaching Untuk Meningkatkan Ketrampilan Guru Merespon Emosi Anak Usia Dini. Jurnal Intervensi Psikologi (JIP), 11(2), 67–78. https://doi.org/10.20885/intervensipsikologi.vol11.iss2.art1

Azizah, U., Hermawan, A. H., & Erihadiana, M. (2021). Implementasi Teori Belajar Sosial Albert Bandura Pada Kurikulum Darurat Covid-19. Forum Paedagogik, 12(1), 1–14. https://doi.org/10.24952/paedagogik.v13i1.3498

Khulusinniyah, & Farhatin Masruroh. (2019). Optimalisasi Pengelolaan Perkembangan Sosial Emosi Anak Usia Dini. Edupedia, 4(1), 59–66. https://doi.org/10.35316/edupedia.v4i1.526

Lesilolo, H. J. (2019). Penerapan Teori Belajar Sosial Albert Bandura Dalam Proses Belajar Mengajar Di Sekolah. KENOSIS: Jurnal Kajian Teologi, 4(2), 186–202. https://doi.org/10.37196/kenosis.v4i2.67

Muthmainah. (2022a). Peran Guru Dalam Melatih Anak Mengelola Emosi. Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 6(1), 63–76. https://doi.org/10.24853/yby.6.1.63-76

Muthmainah, M. (2022b). Persepsi Guru tentang Keterampilan Koping untuk Mengelola Emosi Anak Usia 4-6 Tahun. Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 6(3), 2304–2315. https://doi.org/10.31004/obsesi.v6i3.1968

Ovirianingsih, T., Kurnia, R., Studi, P., Guru, P., Anak, P., Dini, U., Riau, U., Peran, B., Hewan, P., & Dini, A. U. (2021). Meningkatkan Kecerdasan Emosional Melalui Metode Bermain Peran Penokohan Hewan Pada Anak Usia Dini. Jurnal Pendidikan Tambusai, 5, 2531–2539. https://jptam.org/index.php/jptam/article/view/1242

Putri, I. B., & Muhid, A. (2021). The Metode Pendidikan Keteladanan Relevansi antara Qasidah Burdah dengan Teori Belajar Sosial Albert Bandura. Tarbiyatuna: Jurnal Pendidikan Islam, 14(2), 164. https://doi.org/10.36835/tarbiyatuna.v14i2.1111

Rahmawati, A.Y. (2020). The development ability to manage children’s emotions through the storytelling method at tk it baitusshalihin ulee kareng. 6(July), 1–23.

Sariri, N. (2015). Pengaruh Pelatihan Stimulasi Kecerdasan Emosi Terhadap Pengetahuan dan Ketrampilan Guru TK Dalam Mengembangkan Kecerdasan Emosi Anak Didik. Jurnal PG, 2(1), 40–49. https://doi.org/10.21107/pgpaudtrunojoyo.v2i1.1818

Sukatin, Qomariyyah, Horin, Y., Afrilianti, A., Alivia, & Bella, R. (2019). EMOSIONAL ANAK USIA DINI Berdasrkan Undang-Undang Nomor. Analisis Psikologi Perkembangan Sosial Emosional Anak Usia Dini, VI(2), 156–171. https://jurnal.ar-raniry.ac.id/index.php/bunayya/article/view/7311

Sum, T. A., & Taran, E. G. M. (2020). Kompetensi pedagogik guru paud dalam perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran. Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 543. https://doi.org/10.31004/obsesi.v4i2.287

Syafrina, R., & Rudi, R. (2021). Regulasi Emosi Guru PAUD Selama Proses Mengajar Saat Pandemi Covid-19. JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education), 4(2), 51–58. https://doi.org/10.31537/jecie.v4i2.496

Wahyuni, I. W., Raihana, R., Utami, D. T., Lubis, A. N., & Anriani, E. (2021). Kecerdasan Emosi dan Kompetensi Sosial Guru PAUD. Aulad: Journal on Early Childhood, 4(3), 172–178. https://doi.org/10.31004/aulad.v4i3.105

Wahyuni, N., & Fitriani, W. (2022). Relevansi Teori Belajar Sosial Albert Bandura dan Metode Pendidikan Keluarga dalam Islam. Qalam: Jurnal Ilmu Kependidikan, 11(2), 60–66. https://doi.org/10.33506/jq.v11i2.2060

Wahyuningsih, N., Hafidah, R., & Pudyaningstyas, A. R. (2020). Metode hypnoteaching untuk meningkatkan kemampuan mengelola emosi pada anak usia 5-6 tahun. 8(1).11-22. https://jurnal.uns.ac.id/kumara/article/view/32156/26944

Yeni, I., Yulsyofriend, Y., Desyandri, & Anggraini, V. (2018). Stimulation of Children’S Emotion Through Activities of Singing for Paud Teachers in Ampek Angkek and Canduang, District Agam. Jurnal Ilmiah Pesona, 5(2), 145–160. http://ejournal.unp.ac.id/index.php/paud/index

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-01-28